Penerapan Pendidikan Karakter Berbasis Budaya Pada Pembelajaran IPS di Sekolah Alam Saabim Kota Bima

Authors

  • Fahrul Icmi Program Studi Pendidikan Sosiologi, Universitas Nggusuwaru Author
  • Tasrif Tasrif Program Studi Pendidikan Sosiologi, STKIP Bima Author
  • Ida Waluyati Program Studi Pendidikan Sosiologi, STKIP Bima Author

Keywords:

Pendidikan Karakter, Berbasis Budaya, Pendidkan Sosiologi

Abstract

Pendidikan merupakan sarana penting dalam membentuk generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga berkarakter kuat. Dalam beberapa dekade terakhir, isu tentang krisis moral dan degradasi nilai-nilai sosial di kalangan generasi muda menjadi perhatian serius di dunia pendidikan Indonesia. Maraknya kasus intoleransi, kurangnya kepedulian sosial, rendahnya rasa tanggung jawab, dan lemahnya integritas menjadi indikasi bahwa pendidikan belum sepenuhnya berhasil membentuk karakter yang diharapkan. Oleh karena itu, pendidikan karakter menjadi kebutuhan yang mendesak untuk diwujudkan secara sistematis dan terintegrasi dalam proses pembelajaran. Berdasarkan rumusan masalah yang dikemukakan di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah: Untuk mengetahui bagaimana penerapan pendidikan karakter berbasis budaya pada pembelajaran IPS di Sekolah Alam Saabim Kota Bima. Untuk menganalisis tantangan dan hambatan dalam pelaksanaan pendidikan karakter berbasis budaya pada pembelajaran IPS di Sekolah  Alam Saabim Kota Bima. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Deskriptif naratif. Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pendidikan karakter berbasis budaya di Sekolah Alam Saabim Kota Bima dilakukan melalui pembiasaan harian, integrasi dalam pembelajaran IPS, dan agenda budaya tahunan. Pembiasaan seperti memungut sampah, membawa tumbler, murojaah, dan shalat berjamaah menanamkan nilai kepedulian, religiusitas, dan disiplin. Integrasi IPS dengan budaya lokal, seperti tradisi Mbolo Weki dan tembe nggoli, membuat pembelajaran lebih kontekstual dan bermakna.

Downloads

Published

2026-01-18

How to Cite

Penerapan Pendidikan Karakter Berbasis Budaya Pada Pembelajaran IPS di Sekolah Alam Saabim Kota Bima. (2026). Jurnal Pedagogi Nusantara, 1(1), 34-39. https://e-journal.permatasukma.com/index.php/jpn/article/view/7

Similar Articles

You may also start an advanced similarity search for this article.